Jumat , April 19 2024
Home / News Update / Personil Polsek Pamarican Tinjau Lokasi Tanah Pasca Longsor.

Personil Polsek Pamarican Tinjau Lokasi Tanah Pasca Longsor.

Polres Ciamis – Kapolsek Pamarican (Iptu Jajang Sahidin, S.H) mengecek lokasi tanah longsor di wilayah Dusun Angsana Desa Neglasari Kecamatan Pamarican. Pengecek ini dilakukan untuk melihat situasi dan kondisi pasca longsor dan mengambil langkah antisipasi agar tidak timbulnya korban jiwa. Saya datang kesini untuk melihat situasi kondisi pasca longsor. Untuk sementara akses jalan penghubung tidak dapat dilalui kendaraan baik roda dua maupun roda empat. Selasa (15/12/20)

Kapolsek mejelaskan, bencana alam longsor itu terjadi pada Selasa dini hari sekitar pukul 03.00 WIB. Dimana longsor ini akibat intensitas hujan yang cukup instens terjadi di wilayah Pamarican sejak Senin sore.

“Jalan penghubung Angsana Gunung kelir amblas sedalam 5 meter dan panjang kurang lebih 80 meter. Akibat kejadian tersebut jalan Angsana Gunung kelir terputus sehingga tidak bisa dilewati kendaraan Roda 2 maupun Roda 4. Untuk sementara jalur dipindahkan melalui jalan rabat beton/jalan Desa penghubung Dusun Angsana ke Dusun Girimulya,” ucapnya.

Ia berpesan kepada warga masyarakat di wilayah hukum Polsek Pamarican untuk selalu waspada di musim penghujan ini. Laporkan apabila terjadi kejadian bencana alam kepada instansi terkait disekitat lokasi. Kami minta peran serta masyarakat ketika akan dan pasca terjadinya bencana alam. Sehingga kita semua dapat dengan cepat menanggulanginya guna mengantisipasi terjadinya korban.

Selama kegiatan berlangsung dari awal hingga berakhir situasi dalam keadaan aman dan kondusif.

Humas Polres Ciamis

Check Also

Antisipasi Himbauan Kamtibmas, Polsek Sukadana Polres Ciamis Giat Patroli Dialogis di Daerah Rawan Kejahatan

Polres Ciamis Polda Jabar,- Polsek Sukadana Polres Ciamis Polda Jabar melaksanakan patroli dialogis di wilayah …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *